Apa arti dari status “Paket gagal di pickup oleh SIGESIT”?

Halo sobat Ngurir, kali ini saya ingin menjelaskan secara detail dari salah satu status hasil cek resi Sicepat dimana percobaan penjemputan paket gagal, yang pastinya kalau terjadi bisa bikin waswas yang menunggu paketnya.

Advertisements

Kemungkinan sobat akan mendapati variasi dari status tracking berikut:

  • Paket gagal di pick up oleh SIGESIT – Ket: Barang Not Ready
  • Paket gagal di pick up oleh SIGESIT – Ket: Reschedule by Seller

Arti dari Paket gagal di pick up oleh SIGESIT adalah paket yang sudah dibook penjemputannya gagal diambil oleh kurir Sicepat.

Sedangkan alasannya terdapat pada bagian Ket. (Keterangan), dimana:

  • Barang Not Ready maksudnya pengirim belum menyiapkan barang atau mengemas paketnya.
  • Reschedule by Seller artinya pengirim atau pemilik toko mengajukan penjadwalan ulang pickup paketnya.

Bagaimana nasib paket setelah ditandai gagal jemput? Jangan khawatir, besoknya akan dicoba kembali hingga 3 kali setelah itu bisa divonis batal.

Secara umum penjelasannya seperti itu, tapi ada pengalaman yang nakal dimana melaporkan statusnya reschedule tanpa konfirmasi ke pengirim karena kehabisan waktu.

Jika sobat ada pertanyaan terkait masalah ini jangan ragu menuliskan di komentar.

Advertisements

Tinggalkan Balasan