Apa itu ekspedisi pribadi?

Selamat pagi sobat! Istilah ekspedisi pribadi akan sering ditemui kalau sobat ingin belanja barang besar, misalkan: kulkas, televisi, aquarium, sofa, lemari, mesin cuci, ac dan seterusnya.

Advertisements

Biasanya pada toko online akan menawarkan pengiriman jenis ini karena relatif lebih murah dibandingkan pakai ekspedisi biasa walaupun kargo seperti JTR, JNE, Sicepat dan sebagainya. Juga ojek online seperti Grab Express, pakai mobile GO BOX.

Apa itu ekspedisi pribadi? Secara umum arti ekspedisi pribadi ini maksudnya si penjual akan menggunakan jasa pengiriman yang tidak ada di aplikasi marketplace yang dipakai belanja online. Bisa benar-benar pribadi seperti mobil pickup tokonya sendiri mengantarkan ke rumah pembeli. Atau pakai kurir lain seperti Dakota Cargo, KA Logistik, Indah Cargo dan sebagainya yang tidak umum digunakan.

Pakai opsi ekspedisi pribadi ini alasan utamanya karena menekan biaya. Kadang di marketplace yang wajib pakai resi ekspedisi biasa, maka yang dikirimkan cuma kwitansi pembelian dan barangnya menyusul atau datang bersamaan. Di Shopee sendiri bisa menjual barang tanpa ongkos kirim jadi bisa dimaksimalkan apabila pakai kurir tokonya.

Tergantung sellernya, kadang pakai ekspedisi pribadi ini gratis atau bisa bayar. Cek dulu deskripsinya biar tidak salah paham, atau chat admin tokonya. Kalau berbayar, biasanya akan diminta mentransfer ongkirnya ke rekening seller baru akan diproses pesanannya. Tidak bisa COD selama ini.

Advertisements

One comment

Tinggalkan Balasan ke Dede tedi hermayadi Batalkan balasan