Apa itu DFOD?

Apa itu DFOD? Kalau langsung diartikan maka DFOD (Delivery Fee On Delivery) adalah jenis layanan pengiriman pada ekspedisi J&T Expressyang si pengirim (seller) tidak membayar ongkos kirim dan nanti akan dibebankan ke orang yang dituju.

Advertisements

Sederhananya yang akan membayar ongkirnya nanti adalah penerima (buyer). Besaran tarifnya akan sesuai dengan AWB yang diberikan kurir nantinya. Yang pasti ongkir akan cocok dengan rate kota asal ke kota tujuan.

Contoh kasus untuk penggunaan DFOD.

  • Ada teman atau saudara yang barangnya ketinggalan dan minta dikirimkan keluar kota. Daripada repot minta ganti ongkir karena sungkan, bisa langsung ditagihkan ke penerima.
  • Klaim garansi juga cocok. Misal ada komponen PC yang rusak kita kirimkan ke service centernya di Surabaya atau Jakarta. Nanti dikirimkan kembali pakai DFOD supaya pihak vendor tidak repot minta transfer ongkir dan menghambat proses kerja garansinya.

Tapi, tidak semua agen bisa menerima sistem pengiriman ini. Sebaiknya bukan ke agen biasa (Collection Point) tapi ke Drop Point.

Advertisements

4 Comments

  1. Untuk ongkir bayar di tempat/DFOD hanya berlaku setiap tanggal 1 s/d 15 setiap bulannya, dan untuk tujuan luar pulau biaya maksimal yang diperbolehkan untuk sistem ongkir bayar ditempat adalah 100.000,- sedangkan paket ini tadi beratnya 4 kg. (berat volume)….apa benar begini pernyataan diatas soalnya sy lakukan beli produk lewat facebook uangnya sudah saya transfer sekarang dia minta lagi ongkir

  2. Saya baru baru ini pake DFOD ini, dari bandung resi tertera di barang 109.000 pas sampai manado kenapa bisa jadi 180.000 yah.

    • Saya BDG-SBY aja 180rb tanpa DFOD ibu. Mungkin memang harga segitu. kalau masih bingung bisa lgsg tanya ke J&T terkait ongkirnya. Semoga membantu🙏🏻

  3. Saya pesan barang….. Penjual bilang sudah bayar ongkir….. Sy sebagai pembeli juga sdh bayar ongkir….. Tp kok sy ditagih ongkirnya ya. Pas yang menerima orang lain, sehingga sy merasa sangat dirugikan. Apalagi ongkirnya lebih mahal dr harga barangnya…..

Tinggalkan Balasan ke Costemer Batalkan balasan